Olympus Has Fallen (2013)
Abis nonton film GIJ, gw lanjut nonton lagi. Biasa emang gw movie marathon sama hubby.
Olympus Has Fallen. Film ini bercerita tentang jatuhnya White House ke tangan teroris Korea. Mantan U.S. Army Ranger, Mike Banning (Gerard Butler) adalah pimpinan agen Secret Service yang ditunjuk untuk menjaga Presiden. Dalam suatu perjalanan pulang dari Camp David, terjadilah kecelakaan. Banning berhasil menyelamatkan Presiden Benjamin Asher (Aaron Eckhart) tapi gagal menyelamatkan First Lady Margaret Asher (Ashley Judd). Kebetulan anak mereka, Connor Asher (Finley Jacobsen) tidak semobil dengan org tuanya.
18 bulan kemudian, Banning bekerja di Treasury Department, tidak lagi menjadi agen Secret Service. Tapi hari itu justru jadi hari yg sibuk buatnya. Meeting Presiden dan Prime Minister Korea Selatan, ternyata menjadi ajang teroris merebut White House. Dave Forbes (Dylan McDermott) bekas agen Secret Service, punya peranan dalam kejadian itu. Agen Roma (Cole Hauser) untungnya sempat bilang ke Head of Secret Service, Lynne Jacobs (Angela Bassett), "Olympus has fallen!"
Otak perebutan White House adalah Kang Yeon-sak (Rick Yune), ex-teroris Korea Utara. Semua sandera ditaro di bunker. Allan Trumbull (Morgan Freeman), Speaker of the House skr menjadi Acting President. Banning yg melihat kejadian di luar White House, mental agen Secret Service lgs muncul. Gimana akhirnya? Berhasil gak Banning merebut kembali White House? Apakah Presiden Asher selamat? Yang belon nonton, dih nonton. Buat seru2an for fun, keren kok :) Jangan dianalisa aja yak filmnya. Gak masuk akal pastinya hahahahaha
Wah, keren banget deh liat Banning jadi one man action gitu. Tegang en seru banget. Emang sih, kayanya impossible banget White House bisa direbut teroris dg segampang itu. Tapi ya gw sih liat action-nya kerennnnnnnnnnnnnnnnn.. Jadi kaya nonton Die Hard tuh, ada salah satu adegan di mana Bruce Willis juga sendirian muter2 di gedung gitu. Ah, pokoknya bagus deh :D
Sorry about the house, Sir! |That's all right, it's insured!
Comments
Post a Comment